Pakaian muslim memang tidak hanya menjadi salah satu sarana untuk menutup aurat saja, namun sekarang ini busana muslim telah menjadi sebuah trend fashion yang banyak dibicarakan dan juga banyak disukai oleh berbagai kalangan. Meskipun busana muslim sudah menjadi trend yang cukup booming, namun masih banyak juga para pemakai busana muslim yang belum bisa memadupadankan busana muslim yang mereka kenakan.

Perlu anda ketahui, jika kunci memadupadankan busana muslim terletak pada fashion item yang sesuai dengan bentuk tubuh ketika dikenakan. Sebab busana muslim yang tidak sesuai dengan bentuk tubuh akan membuat si pemakainya terlihat aneh. Maka dari itu, berikut ini akan dipaparkan beberapa cara memilih pakaian muslim yang sesuai dengan bentuk tubuh, yakni :

Cara Memilih Pakaian Muslim Yang Sesuai Dengan Bentuk Tubuh

Cara Memilih Pakaian Muslim Yang Sesuai Dengan Bentuk Tubuh

  1. Model Pakaian Untuk Bentuk Tubuh Gemuk

Bagi anda mempunyai postur tubuh yang gemuk tidak perlu khawatir jika ingin terlihat modis dengan menggunakan busana muslim. Pada umumnya orang yang bertubuh gemuk sering menggunakan busana muslim dengan bahan yang melar. Sehingga dapat mengikuti bentuk tubuh orang yang mengenakannya. Bagi anda yang tidak ingin terlihat semakin gemuk maka anda bisa menggunakan busana muslim yang memiliki potongan yang lebar. Nah, bagi anda ingin lebih terlihat kurus maka anda bisa menggunakan busana dengan warna yang gelap.

  1. Model Pakaian Untuk Bentuk Tubuh Kurus

Bagi anda yang memiliki postur tubuh yang kurus sebaiknya menggunakan gamis dengan hiasan pinggang. Jika untuk bahannya, anda bisa memilih bahan yang bertesktur lebih tebal agar tubuh bisa terlihat lebih berisi.

  1. Model Pakaian Untuk Bentuk Tubuh Jangkung

Bagi anda yang mempunyai postur tubuh yang jangkung memang sebaiknya bersyukur. Karena biasanya orang yang memiliki postur tubuh jangkung akan cocok menggunakan semua desain busana muslim. Maka dari itu, jika anda ingin terlihat lebih modis saat menggunakan busana muslim maka anda bisa menggunakan busana dengan bahan yang langsung jatuh, elegan serta mewah seperti merk produk Dara Style. Dengan menggunakan busana yang memiliki cutting panjang maka akan menutupi tubuh jangkung anda, hal ini yang dapat membuat anda terkesan memiliki postur tubuh yang proporsional.

  1. Model Pakaian Untuk Bentuk Tubuh Mungil

Pada umumnya busana muslim didesain dengan ukuran yang panjang sehingga jika digunakan oleh orang yang bertubuh mungil akan kedodoran. Namun anda tidak perlu khawatir, karena ukuran busana muslim yang panjang bisa anda potong pada bagian bawahnya. Bahan untuk busana muslim yang cocok untuk anda dengan postur tubuh mungil ialah bahan katun agar bisa terlihat lebih tinggi saat menggunakannya.

Demikianlah, beberapa cara memilih busana muslim yang sesuai dengan bentuk tubuh. Semoga apa yang sudah diulas di atas dapat menjadi referensi untuk anda yang ingin mencari pakaian muslim yang sesuai dengan bentuk tubuh.